-->

Cara Jitu Mengatasi Murai Batu Kurang Ngotot, Fighter, Agresif

Murai batu burung yang sangat populer di negara kita juga burung lomba yang memiliki suara fariasi juga tampilan yang sangat mempesona setiap orang melihatnya meskipun bukan dari kalangan kicaumania,, tapi menjadikan burung murai sebagai burung lomba tidak mudah ada saja permasalahan diantaranya, murai batu kurang ngotot,tidak fighter,kurang agresif juga ngetem saat dilombakan
untuk mengatasi hal itu, Maskicau akan membagi tips penanganan murai batu yang kurang ngotot di lomba artikel ini dibuat berdasarkan teman-teman kicaumania khususnya pencita murai batu

Cara Jitu Mengatasi Murai Batu Kurang Ngotot, Fighter, Agresif

Penyebab Murai Batu Kurang Ngotot, Fighter, Agresif Di Lomba

Dan cara mengatasinya :

  • Faktor kurang fit
  • Murai batu sedang sakit secara mental
  • Habis mabung
  • Kurang jemur
  • Tidak pernah di embunkan
  • Jarang olahraga
  • Settingan EF kurang tepat
  • Tidak di berikan vitamin harian dan Kurang mineral 
Beberapa faktor di atas sangat mempengaruhi penampilan murai batu di lomba memang ketika di rumahan terkadang tidak terlalu mencolok karena murai batu akan tetap rajin bersuara meskipun tanpa pemberian makanan yang bernutrisi tinggi, seperti kaya kandungan vitamin, juga mineral, seperti kalsium,kalium,fosfor dan jenis mineral lainnya kita bahas satu persatu ya sobat Maskicau

Faktor kurang fit

Murai ku gacor ko dirumah sehat pula ketika di rumah, tapi kenapa ketika di trek atau dilombakan murai batu, seperti tidak memiliki mental petarung???. nah sobat pasti pernah mengalami hal ini kan murai batu gacor dan ngotot di rumah, tapi gembos ketika di bawa ke arena perlombaan apasih penyebabnya, memang untuk burung yang sekedar di rumahan saja tidak perlu perawatan maksimal akan tetap gacor, tapi khusus untuk burung lomba akan sangat berbeda membuat murai batu selalu fit dan siap tempur di butuhkan asupan makanan yang bernutrisi tinggi juga perawatan extra nah, seperti apa sh peraawatan yang extra 

1. keluarkan burung pagi-pagi untuk di embunkan manfaat pengembunan untuk murai batu bisa sobat lihat di atikel Maskicau di sini 

2. memiliki jadwal manndi,jemur dan takaran pemberian EF untuk jadwal mandi tidak bersifat baku ya sob jadi sobat bisa menyesuaikan dengan waktu sibuk yang di miliki sobat kicaumania agar tidak terganggu aktifitas wajibnya juga bisa lebih konsisten untuk perawatan gancoan sobat ideal perawatan murai batu lomba sobat bisa lihat di sini

3. pengerodongan di jam-jam tertentu biasanya setelah proses mandi dan jemur burung di pagi hari dan pukul 18.00 ketika sore hari hal pengerodongan dilakukan agar murai batu menyimpan tenagganya hingga selalu fit ketika ingin dilombakan selain itu pengerodongan dilakukan agar murai batu lebih fokus untuk mendengarkan lagu-lagu masteran yang di perdengarkan setiap harinya cara pemasteran yang efektif sobat bisa lihat di sini

itu lah sebagian dari perawatan extra murai batu memang sepele, tapi sangat berpengaruh ke performa penampilan murai batu saat dilombakan 

Murai batu sedang sakit secara mental

Ketika murai batu sedang di trek atau dilombakan ada saja murai batu yang dominan memiliki lagu-lagu dengan speed rapat dan di bawakan dengan kengototan yang cukup membuat burung kita jiper nah di sini lah terjadi penurunan mental atau drop mental pada burung murai batu kita biasanya hal ini tidak memiliki tanda sama sekali dan ketika dilombakan pun asal burung kita tidak bertemu dengan burung yang dominan tersebut akan tampil maksimal 

ada pula yang drop mental karena demam panggung karena baru pertama kali di perkenalkan ke arena lomba hal ini cukup biasa terjadi bukan hanya kepada kita sob, tapi juga kepada pemain lama murai batu untuk mengatasi hal ini sobat perlu sering-sering main ke lomba, tapi bukan untuk melombakan murai batu hanya untuk meningkatkan mental tarung murai batu milik sobat kaarena di lingkungan lomba cukup tinggi adrenalinnya jadi untuk burung yang baru pertama kali atau beberapa kali di bawa kelomba rasanya cukup wajar sekali jika murai tidak langsung nampil maksimal

adapun murai batu yang memang mentalnya tidak baik karena tidak semua burung murai batu memiliki mental yang bagus ada saja murai batu yang memiliki mental kurang berani meskipun telah di adaptasikan ke arena lomba, tapi murai batu tetap tidak mau tampil sama sekali kalau ini yang terjadi sebaiknya sobat perlu menyiapkan ganco cadangan hehe


Habis mabung

Banyak artikel yang membahas tentang ini, tapi terkadang sobat tetap tergesa-gesa untuk melombakan murai batu sobat padahal kondisi murai batu sedang dalam keadaan yang tidak baik untuk dilombakan alhasil murai batu malah tidak mau tampil sama sekali, memang banyak juga yang murainya baru rampung mabung, tapi tetap tampil maksimal di lomba untuk menghindari hal-hal yang tidak di inginkan karena melombakan murai batu yang sedang dalam kondisi tidak fit akan berakibat fatal, seperti murai batu drop mental selamanya, tentu hal ini tidak di ingin terjadi kan sob


Kurang jemur

Penjemuran pada burung murai batu sangat penting untuk membuat murai batu selalu fit dan prima ketika di rumah maupun di lomba durasi penjemuran juga beragam ada yang 1 jam bahkan ada yang sampai 3 jam di mulai dari jam 7 pagi hal ini di tentukan berdasarkan karakter masing-masing burung murai batu tersebut, sinar matahari pagi cukup baik karena memiliki kandungan vitamin D untuk memperkuat tulang, di alam bebas pun burung sering berjemur di saat pagi hal ini untuk menjaga suhu panas pada tubuh burung 

dengan melihat kebiasaan burung di alam liar jadi kita wajib menjemur burung di pagi hari agar murai batu selalu fit penjemuran yang baik dilakukan ketika pagi hari di mulai pukul setengah 8 sampai jam 9 pagi karena panas matahari belum terlalu terik jadi cukup aman untuk menjemur burung murai batu dan burung lainya


Tidak pernah di embunkan

sama halnya dengan penjemuran pengembunan pada burung murai batu pun sangat penting dilakukan udara pagi dan kandungan oksigen di pagi hari dapat mengkuatkan nafas burung sehingga burung murai batu memiliki durasi main yang lebih panjang juga dalam menyanyikan lagu-lagu speed rapat pun akan lebih baik dari burung yang tidak atau jarang di embunkan memang untuk sekedar mengembunkan murai batu cukup sulit karena bawaanya pengen narik selimut lagi ketika bagun subuh hehe, 

setidaknya sisakan beberapa kali setiap pekan bisa 2 hari lebih baik si lebih untuk mengembukan burung murai batu bagi sobat yang super sibuk dan selalu pulang malam sekali 


Jarang olahraga

Di alam bebas murai batu selalu menggunakan sayapnya untuk berpergian dari satu tempat ketempat lain untuk sekedar mencari makan, tapi di dalam perawatan manusia hal ini sangat jarang terjadi burung murai batu selalu berada di sangkar untuk terbang bebas rasanya tidak mungkin nah jika sobat memiliki lahan yang cukup memadai sebaiknya buat kandang umbaran untuk murai batu sobat agar fisik murai batu tetap fit diameter kandang umbaran berfariasi lebih panjang lebih baik 

biasanya untuk murai batu diameter kandang umbaran 50cm X 4meter bisa juga 3 m X 50cm jadwal pengumbaran pun berfariasi ada yang 2x seminggu ada yang lebih dan idealnya adalah 2x dalam seminggu di rasa cukup untuk meningkatkan nafas pada murai batu juga menjaga kondisi fisiknya selalu prima dan siap tempur 


Settingan EF kurang tepat

settingan EF pada burung murai batu umumnya p/s 5 ekor jangrik dan satu sendok makan kroto segar pagi dan sore hari untuk menjaga fisik murai batu selain itu di berikan pula EF tambahan sperti UH seminggu sekali atau ketika menjelang lomba, peningkatan pemberian UH biasanya dilakukan ketika musim penghujan meningkatkan pemberian UH/ulat hongkong untuk membuat murai batu selalu merasa hangat karena efek UH ke pada tubuh burung murai batu adalah panas pemangkasan pemberian EF dilakukan ketika musim panas menjelang atau berlangsung panjang karena dapat menimbulkan Over birahi pada burung murai batu


Tidak di berikan vitamin harian dan Kurang mineral 

Terkadang kita menyepelekan hal ini karena murai batu telah gacor, tapi ketahuilah bahwa pemain burung murai batu kawakan tidak pernah apsen dalam memberikan vitamin dan mineral guna menjaga kondisi fisik juga membuat burung lebih tahan terhadap musim penyakit karena vitamin sangat di perlukan pada burung untuk memaksimalkan kondisi fisik burung tersebut 

pemberiam vitamin dan mineral sebaiknya dilakukan setiap hari agar burung kuat menghadapi musim penyakit, apalagi di musim penghujan burung akan cepat terserang penyakit baik penyakit luar maupun penyakit dalam yang sulit untuk di lihat oleh mata kita perawatan burung di musim penghujan bisa di lihat di sini

oke sobat maskicau,, semogga artikel Cara Jitu Mengatasi Murai Batu Kurang Ngotot,Fighter,Agresif 
dapat bermanfaat ya jangan lupa dishare ya terimakasih 

0 Response to "Cara Jitu Mengatasi Murai Batu Kurang Ngotot, Fighter, Agresif "

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel